Cara Membuat Situs Iklan Baris

Mahasiswa Simeulue Minta Penambahan Beasiswa

Oleh: RAD - 10/01/2013 - 07:53 WIB
BANDA ACEH | ACEHKITA.COM — Ikatan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Simeulue meminta agar Pemerintah Kabupaten Simeulue menambah anggaran untuk beasiswa pada tahun 2013. Sebab, jumlah mahasiswa dan pelajar yang menuntut pendidikan di luar daerah semakin bertambah.

Selama ini, Pemkab Simeulue mengalokasikan dana Rp1 milyar untuk 2013. Angka ini, menurut Ketua Umum Ippelmas Arman Ulma, tidak mencukupi untuk disalurkan kepada 2.500 mahasiswa yang tengah menempuh pendidikan di Banda Aceh. Apalagi, kebanyakan mahasiswa Simeulue berasal dari keluarga kurang mampu.
“Belum lagi mahasiswa yang kuliah di Medan, Meulaboh, Bandung, dan Malang,” kata Arman kepada acehkita.com, Kamis (10/1/2013).
Untuk itu, Arman Ulma meminta Pemkab Simeulue menambah alokasi beasiswa menjadi Rp3 milyar. “Pemerintah harus mendukung peningkatan sumber daya mahasiswa. Mereka adalah aset untuk memajukan Simeulue di masa yang akan datang,” ujarnya. []
-----

Sumber: http://www.acehkita.com/berita/mahasiswa-simeulue-minta-penambahan-beasiswa/ 
Share on Google Plus

About Unknown

0 comments:

Post a Comment

PESAN

Aku ada untukmu sobatku

PUNGUNJUNG